Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Kedua, "Menculik Miyabi" Ramai Ditonton

Kompas.com - 07/05/2010, 22:44 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com Kontroversi seputar penayangan film Menculik Miyabi rupanya berbuntut manis. Buktinya, pada hari kedua penayangan film yang ikut dibintangi aktris porno asal Japang, Maria Ozawa alias Miyabi, Jumat (7/5/2010), mulai ramai dipadati penonton.

Berdasarkan pantauan Kompas.com di Cinema 21 Blok M Squre Jakarta, penonton tampak antusias menyaksikan film yang sejak tahun lalu jadi perbincangan publik itu. Kepadatan penonton bisa dilihat pada pemutaran pukul 17.30 dan 19.20. Saat itu, jumlah penonton mencapai lebih dari 50 persen. Hal tersebut dibenarkan salah satu petugas di bagian tiket Cinema 21 Blok M Square, Jakarta.

"Dari kemarin cukup ramai. Ya, 50 persen terpenuhilah," kata Supervisor Cinema 21 Blok M Squre yang enggan jati dirinya dibeberkan saat ditemui di Jakarta, Jumat. 

Keterlibatan Miyabi, aktris yang terlebih dahulu dikenal sebagai bintang film biru, memang menjadi daya pikat. Banyak orang yang dibuat penasaran menyusul pro-kontra yang mewarnai rencana kemunculan film produksi Maxima Pictures itu. 

Penilaian sejumlah pihak bahwa film ini akan menonjolkan aksi heboh Miyabi tak terbukti. Malahan, dalam film tersebut, Miyabi hanya muncul beberapa scene saja. Alhasil, kehadiran Miyabi justru terkesan hanya sebagai pemanis. 

"Dari segi penonton, film ini (Menculik Miyabi) masih standar. Sejauh ini belum bisa dibilang luar biasa," ujar petugas tersebut.

Di Jakarta, hanya 18 bioskop yang memutar film Menculik Miyabi. Sejumlah bioskop di kawasan Senayan, seperti di Plaza Senayan XXI dan Senayan City XXI memilih untuk tidak memutar film ini. Alasannya lebih karena sering sepinya  jumlah penonton untuk film-film nasional. 

"Kita enggak muter film itu. Di sini memang jarang kalau film nasional. Soalnya yang nonton enggak ada. Film Demi Dewi itu saja yang nonton cuma dua di sini," kata salah satu staf ticketing Senayan City XXI. (ANI)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com