Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengamat Musik: Kita Kehilangan Penyanyi Luar Biasa

Kompas.com - 05/06/2010, 12:10 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com Pengamat musik yang juga wartawan senior, Bens Leo, mengaku terkejut dan sedikit pun tak percaya ketika mendengar penyanyi Andi Meriem Mattalata meninggal dunia pada Jumat (5/6/2006) di Belanda.

Sepengetahuan dia, penyanyi yang berjuluk "Mutiara dari Selatan" itu dalam kondisi sehat dan tengah berlibur dengan anaknya, Herly Meirdhania, di Belanda. "Saya agak tak percaya mendengar kabar itu. Selama ini, ia tak pernah mengeluhkan sakit," katanya ketika dihubungi di Jakarta, Sabtu.

Menurut Bens, kepergian Andi tentu saja menambah deretan duka bagi industri musik Tanah Air setelah sebelumnya dunia musik juga kehilangan penyanyi Pance F Pondaag, yang wafat pada Kamis (3/6/2010).

Di mata pengamat musik Bens Leo, Andi adalah penyanyi luar biasa yang dimiliki Indonesia. "Dia seangkatan dengan penyanyi serba bisa Hetty Koes Endang dan merupakan penyanyi jebolan festival. Artinya dia matang di panggung. Kita pasti kehilangan," katanya.     Sejauh ini, ia juga belum mengetahui pasti apa yang menjadi penyebab wafatnya Andi. "Informasi yang saya dapatkan masih simpang siur," katanya.  

Andi Meriem Mattalata lahir di Makassar pada 31 Agustus 1957. Adalah mendiang musisi dan komposer (alm) Iskandar yang menjulukinya dengan sebuatan "Si Mutiara dari Selatan".  Julukan itu merupakan judul lagu yang diciptakannya khusus untuk Andi Meriem Mattalata.  (EH)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com