Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Luna Akan Dimintai Keterangan

Kompas.com - 07/06/2010, 19:10 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com PT Unilever selaku produsen sabun mandi Lux bakal melakukan pertemuan dengan Luna Maya guna mendengarkan penjelasannya terkait peredaran video esek-esek yang dilakukan pasangan kekasih mirip Luna dan  Nazriel Irham alias Ariel. Pertemuan tersebut akan dilakukan di kantor Unilever dalam satu atau dua hari ke depan.

"Rencananya kami akan bertemu langsung dengan Luna untuk mendengarkan penjelasan dari dia. Kami menjadwalkan pertemuan itu dalam satu atau dua hari ini," beber Media Relations Manager PT Unilever Nurulita Novi Arlaida saat dihubungi Kompas.com di Jakarta, Senin (7/6/2010).

Novi menegaskan, hingga kini pihaknya belum mengambil sikap terhadap Luna atas peredaran video porno tersebut. Menurutnya, pihak PT Unilever akan mendengarkan keterangan secara langsung dari Luna terlebih dahulu sebelum akhirnya mengambil keputusan lebih jauh.

"Kami belum ada pemutusan kontrak. Kami akan bertemu terlebih dahulu dengan Luna baru akan diputuskan lebih lanjut," ungkapnya.

Sebelumnya, Novi mengaku bahwa manajemen Luna telah mengirimkan surat pernyataan tertulis kepada Unilever terkait peredaran video yang menghebohkan tersebut. Dalam pengakuannya, baik Luna, maupun Ariel menyatakan bahwa video tersebut tidak dibuat oleh mereka.

"Dalam pernyataannya, Luna menyebut bahwa itu bukan video yang mereka buat dan mereka tidak menyebarkannya," cetusnya. (ANI)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com