Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anak-anak Pun Menyukai Johnny Depp

Kompas.com - 04/04/2011, 12:32 WIB

LOS ANGELES, KOMPAS.com Pesona aktor Johnny Depp tak hanya diakui kalangan dewasa. Anak-anak bau kencur pun mengakui pesonanya sebagai aktor berkelas. Tak percaya? Lihat saja di ajang Kid's Choice Awards yang dihajat pada 2 April 2011. Depp diganjar penghargaan Aktor Film Terfavorit untuk penampilannya dalam film Alice in Wonderland. Depp, yang hadir di acara pemberian penghargaan tersebut, mengaku tersanjung telah dinobatkan sebagai aktor terfavorit oleh anak-anak. "Saya benar-benar merasa senang menerima penghargaan dari kalian semua. Saya menghargainya," katanya.  

Film The Karate Kid dengan bintang Jackie Chan dan Jaden Smith pun lumayan berjaya. Film ini dinobatkan sebagai Film Terfavorit. Tak hanya itu, aktor Jackie Chan juga membawa pulang penghargaan lainnya, yakni untuk kategori Favorite Butt Kicker. Aksi Chan menghalau anak-anak begundal di film tersebut dianggap sebagai aksi heroik bagi anak-anak yang tertindas.  

Di kategori Aktris Film Terfavorit, penghargaan diberikan kepada Miley Cyrus yang dinilai tampil menawan di film The Last Song. Nah, penghargaan kategori Pengisi Suara Terfavorit untuk Film Animasi diberikan kepada aktor Eddie Murphy, yang hadir mengisi suara Donkey di film Shrek Forever After.

Penghargaan yang ia terima sekaligus menjadi kado di hari ulang tahunnya yang ke-50. Sementara itu, film animasi Despicable Me unggul sebagai Film Animasi Terfavorit.   

Malam pemberian penghargaan dilangsungkan di USC Galen Center, Los Angeles. Aktor Jack Black menjadi pemandu acara yang juga dimeriahkan oleh penampilan Black Eyed Peas, Snoop Dogg, dan banyak artis lainnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com