Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soundrenaline 2011: Pertunjukan Musik Plus Kegiatan Komunitas

Kompas.com - 25/06/2011, 19:00 WIB

PEKANBARU, KOMPAS.com — Festival musik Soundrenaline disajikan lagi, sesudah tahun lalu tak disuguhkan. Soundrenaline 2011 tidak berisi pertunjukan musik saja, tapi juga kegiatan komunitas, mulai dari fotografi hingga seni grafis.

Sebanyak 20 band dari dalam negeri meramaikan festival musik yang diselenggrakan oleh A Mild untuk para penonton berusia 18 tahun ke atas tersebut di Lapangan Labersa, Pekanbaru, Riau, Sabtu (25/6/2011). Kali ini Soundrenaline hadir dengan tema "Make Yourself Heard".

Ke-20 band itu bergiliran tampil di tiga panggung utama dan beberapa panggung pendukung yang dibangun di Lapangan Labersa, yang mempunyai luas 4.500 meter persegi. Tata cahaya 800.000 watt dan tata suara 250.000 watt dijanjikan akan mendukung aksi mereka dan memanjakan Go AHead People (para penonton Soundrenaline).

"Tahun ini kami memiliki tiga panggung utama, yaitu A Stage, Go A Head Stage, dan Intimate Stage. Beberapa musikus Indonesia papan atas, seperti Andra and the Backbone, Naif, Slank, dan GIGI, akan berpartisipasi. Kami juga menampilkan berbagai band dalam berbagai aliran musik. Ada Ray D'Sky yang beraliran reggae, Dead Squad yang beraliran metal, dan masih banyak lagi," kata Brand Manager A Mild Livia Yosetya.

Namun, bukan grup-grup yang sudah punya nama saja yang dihadirkan dalam Soundrenaline 2011. Para pemusik baru pun mendapat kesempatan untuk menunjukkan kemampuan mereka. "Soundrenaline juga kembali memberi tempat bagi para musisi pendatang baru. Kami hadirkan Supernova, TLB, Miladian, dan masih banyak lagi yang lain," kata Livia lagi.

Setiap band dijanjikan untuk menyuguhkan repertoar yang lebih panjang dari Soundrenaline terdahulu. "Untuk pelaksanaan Soundrenaline tahun ini, kami menantang para musisi untuk tampil di atas panggung dalam durasi waktu tampil yang lebih lama sehingga mereka lebih bebas bereksplorasi dan memberi tontonan musik yang berbeda bagi para pengunjung Soundrenaline," tutur Livia.

Selain pertunjukan-pertunjukan musik, dalam Soundrenaline 2011 ada pula Go AHead Community Area. "Kami tidak hanya membangun tiga panggung utama dan beberapa panggung pendukung. Kami juga merancang Go AHead Community Area dan mengundang komunitas-komunitas yang terdiri dari komunitas fotografi, distro, seni grafis, dan yang lainnya. Jadi, tak hanya menikmati sajian musik, tapi penonton juga bisa berpartisipasi dalam berbagai kegiatan di area komunitas tersebut," ujar Livia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com