Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Happy Salma Jadi Diva Mabuk

Kompas.com - 08/11/2011, 09:14 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com -- Artis Happy Salma (31) sedang sibuk mempersiapkan perannya sebagai diva mabuk dalam Opera Diponegoro Java War 1825-0000. Pertunjukan akan digelar 11-13 November 2011 di Teater Jakarta, Taman Ismail Marzuki, Jakarta.

Ia menyajikan monolog khusus dalam adegan yang menggambarkan suasana ketegangan tentara Hindia Belanda sebelum rencana penculikan Diponegoro. Ketegangan itu berakhir dengan pesta tak terkendali karena semua orang mabuk.

”Menjadi bagian dari pementasan ini merupakan kebahagiaan tersendiri, pencapaian yang baik bagi saya. Apalagi, pementasan ini sudah berkali-kali dan baru kali ini saya mendapat kesempatan untuk menjadi salah satu bagiannya. Untuk latihan, saya diberi waktu sebulan,” katanya.

Happy menambahkan, awal mula keterlibatannya saat diajak Ratna Riantiarno sebagai Manajer Produksi Opera Diponegoro.

”Dia meminang saya, jangan tanya apa pertimbangannya. Saat itu langsung saja saya iyakan,” ujarnya. Baginya, peran sebagai diva mabuk itu sungguh menantang.

”Dalam pementasan ini, saya melihat pergulatan batin dan perjuangan spiritual Pangeran Diponegoro sebagai pahlawan. Ada kalimat-kalimat kegelisahan yang kemudian menyadarkan kita bagaimana cara berperang, bagaimana memperjuangkan bangsa kita sendiri,” kata Happy. (SIE)

 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com