Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain "Negeri 5 Menara" Belajar dari Aktor Senior

Kompas.com - 29/02/2012, 14:33 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Nama-nama seperti Ernest Samudra, Rizki Ramdani, dan Aris Putra mungkin masih terasa asing di kuping para penikmat film di Tanah Air. Namun, kehadiran mereka mulai mencuri perhatian ketika ikut ambil bagian dalam film Negeri 5 Menara garapan sutradara Affandi Abdul Rahman, yang diangkat berdasarkan novel dengan judul yang sama karya Ahmad Fuadi.

Penampilan mereka cukuplah natural meski inilah pengalaman pertama mereka berakting di layar lebar. Ahmad Fuadi, penulis novel Negeri 5 Menara, mengatakan, penampilan mereka memang apa adanya. Mereka merupakan anak-anak yang lolos dari hasil audisi di enam kota di Tanah Air. Meski awalnya rada gugup harus berakting di depan layar kamera, tetapi diakui Ernest Samudra, pemeran Said Jufri, berkat dukungan sutradara dan aktor-aktor senior, seperti Ikang Fawzi dan Dony Alamsyah, mereka merasa terbantu. Dari aktor-aktor seniorlah Ernest banyak belajar. Selama satu bulan menjalani shooting di Pesantren Gontor, Jawa Timur, Ernest dan rekan-rekannya memanfaatkan kesempatan untuk belajar ilmu seni peran langsung dari mereka.

"Pelajaran akting paling diingat dari aktor senior adalah begini, 'Berakting itu harus berasal dari dalam hati," ujar Ernest saat berkunjung ke redaksi Kompas.com, Jakarta, Rabu (29/2/2012).

Hasilnya terbukti, akting bintang muda ini terasa bersatu dengan isi cerita. Sejumlah tokoh publik seperti Kak Seto dan Mahfud MD bahkan memuji akting mereka seusai nonton bareng yang dilakukan beberapa waktu lalu. "Ya alhamdulillah banyak tokoh-tokoh yang memuji pesan dari film ini dan tentang akting mereka, semuanya bilang bagus ya," sambut Rizki Ramdani, pemeran Atang Yunus.

Selain belajar akting, para pemeran Sohibul Menara ini mengambil banyak nilai kehidupan dari aktor senior. Hal tersebut membuat mereka punya asa untuk melanjutkan karier di dunia entertainment.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com