Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sekjen PBB "Iri" kepada Psy

Kompas.com - 24/10/2012, 10:27 WIB

NEW YORK, KOMPAS.com — Sekretaris Jenderal PBB Ban Ki-moon mengatakan, dia bukan lagi warga Korea Selatan paling terkenal di dunia. Posisi itu kini diambil alih penyanyi rap, Psy, yang terkenal dengan "Gangnam Style".

Pernyataan itu disampaikan Ban saat bertemu dengan rapper fenomenal itu, Selasa (22/10/2012), di markas PBB, New, York, AS.

Ban—dengan nada bercanda—mengatakan, dia merasa berada di bawah bayang-bayang penyanyi bernama asli Park Jae-sang itu, yang video musiknya di YouTube sudah ditonton lebih dari 530 juta kali itu.

"Saya sedikit iri. Sampai dua hari lalu seseorang masih mengatakan bahwa saya adalah warga Korsel paling terkenal di dunia," kata Ban.

"Namun, kini saya harus menyerahkan gelar itu," ujar Ban yang juga mengaku tengah mencoba gaya naik kuda ala Psy itu.

Tak mau kalah, Psy juga menyampaikan pujiannya kepada Ban.

"Kini Anda bertemu dengan orang Korea pertama dan kedua yang paling terkenal," ujar Psy kepada wartawan.

"Bagi warga Korea, Ban adalah kebanggaan bangsa. Dia ada di hati semua warga Korea. Dia adalah yang terbaik di antara yang terbaik," tambah Psy.

"Berada di sini dan Sekjen Ban mengenal saya, sungguh sangat membanggakan, apalagi dia mengatakan sudah melihat video saya," kata Psy.

Pada saat yang sama, Ban Ki-moon juga bertemu dengan peterjun bebas Austria, Felix Baumgartner, yang belum lama ini berhasil memecahkan rekor dengan terjun dari ketinggian 37 km dan menembus dinding suara.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com