Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Iwan Hasan, Pemusik di Balik Popularitas Band Ungu

Kompas.com - 06/12/2012, 18:36 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Siapa yang tak kenal Ungu, band pemilik hit "Demi Waktu", single dari album Melayang, yang dirilis pada 2005. Lagu ciptaan Franco Wellyjat Medjaya Kusumah atau Enda, gitaris Ungu, ini mengantar band itu populer tidak di negeri sendiri saja, tapi juga di Malaysia. Bahkan, empat perusahaan rekaman di negara tetangga itu bersaing untuk mendapatkan hak siar lagu tersebut di sana.

Di balik keberhasilan Ungu dengan lagu itu, ada seorang pemusik yang memiliki andil, tapi tidak pernah ditonjolkan ke publik. Ia adalah Iwan Hasan, gitaris, komposer, aranjer orkestra, 21-string harpguitarist, dan pemain keyboard.

"Lagu 'Demi Waktu'-nya Ungu, saya yang aransemen, terutama orkestra. Lagu 'Kekasih Gelapku', 'Cinta dalam Hati', itu intro intrusmentalnya saya yang buat. Sampai tahun 2009, banyak hit mereka yang saya garap," tutur mantan gitaris band rock progresif Discus ini dalam wawancara di kediamannya di Jakarta baru-baru ini.

Iwan juga pernah mengaransemen musik untuk Piyu "PADI", ST 12, Boomerang, hingga PADI. Untuk lagu-lagu Piyu yang berjudul "Sakit Hati" dan "Firasatku", Iwan menjadi aranjer untuk string section dan brass section-nya. Iwan pun mengaransemen lagu ciptaan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang dinyanyikan oleh Agnes Monica dan Andy /rif, "Berkelana ke Ujung Dunia".

Dari segi pendidikan musik, pria lulusan Willamette University di AS ini memang bermusik di jalur-jalur jazz, klasik, eksperimental, dan klasik kontemporer. Namun, genre-genre lain pun dikuasainya dengan belajar sendiri. Tak heran, di universitasnya ketika itu, ia meraih Outstanding Music Student Award angkatannya.  

Saat ini, Iwan sedang mengaransemen ulang "Indonesia Mahardhika", lagu karya Guruh Soekarno Putra. Lagu tersebut untuk kali pertama dirilis dalam album Guruh Gipsy, yang dirilis pada 1976. Album itu merupakan hasil kerja sama Guruh dengan band rock progresif Gipsy.

Selain itu, Iwan akan mengerjakan musik untuk lagu baru salah seorang penyanyi ternama Tanah Air. Namun, ia belum bersedia menyebut nama sang vokalis. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com