JAKARTA, KOMPAS.com -- Adik dari mendiang presenter olahraga Bernard Ricky Johanes atau yang akrab disapa Ricky Jo (45), Mia Johanes, mengaku kakaknya sempat mendaftarkan diri menjadi calon legislatif (caleg) ke Partai Gerindra.
"Dia baru daftar jadi Caleg Gerindra," kata Mia di rumah duka, Pondak Kelapa Indah, Jakarta Timur, Sabtu.
Mia mengaku, sebelum Ricky Jo mendaftar, dia sempat menghubungi adik pertamanya tersebut untuk dimintai pendapat.
"Dia nanya, ini (daftar caleg) ambil apa enggak. Saya bilang kalau memang jujur ya daftar saja," kata Mia.
Di rumah duka juga terdapat tiga karangan bunga ucapan belangsungkawa yang dikirim dari Partai Gerindra. Dua di antara karangan tersebut bertuliskan dari Petir Gerindra, sedangkan satu karangan bunga lainnya datang langsung dari Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanDapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.