Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anggita Sari: Saya Tak Takut Digugat Enji

Kompas.com - 13/11/2013, 16:09 WIB
Irfan Maullana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Model majalah pria dewasa Anggita Sari menekankan lagi bahwa ia tak pernah melakukan aborsi ketika mengandung bayi yang menurutnya merupakan buah hubungan intimnya di luar nikah dengan Henry Baskoro Hendarso alias Enji, yang kini berstatus suami penyanyi dangdut Ayu Ting Ting.

"Saya tidak gugurkan, saya keguguran. Saya tidak aborsi, saya keguguran. Saya juga sudah USG di rumah sakit daerah Jakarta Barat," kata Anggita dalam wawancara di Studio ANTV, Kompleks Rasuna Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (13/11/2013).

Anggita yakin bahwa Enji akan berkeras hati tak mau mengakui hal itu. "Enji enggak mau akui mungkin. Sudah lah, saya enggak butuh pengakuan Enji. Dijadiin pembelajaran saja. Bukan kebanggaan, aib saya dibongkar," tutur Anggita.

Anggita juga menyesalkan langkah Enji yang menunjuk pengacara Hotman Paris Hutapea untuk membantu Enji menyelesaikan masalah dengan Ayu, yang sudah pisah rumah dengan Enji. "Enji pasti merasa dirinya bersalah, dia pakai pengacara. Harusnya dia bisa bicarakan dengan Ayu secara kekeluargaan," katanya lagi.

Bahkan, Anggita sama sekali tak takut akan digugat oleh Enji karena ia terus "bernyanyi" kepada media. "Kalau ada perempuan yang 'bernyanyi' akan digugat, tapi bisa enggak Enji yang ngomong, jangan Bapak Hotman terus yang ngomong. Saya merasa itu sebagai ancang-ancang supaya saya tidak bisa 'bernyanyi' lagi. Maaf ya," tekan Anggita.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com