Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alumni "Extravaganza" Bereuni dalam "The Wedding & Bebek Betutu"

Kompas.com - 03/04/2015, 00:48 WIB
Irfan Maullana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Setelah lima tahun berpisah karena perjalanan karier masing-masing, alumni sketsa komedi televisi Extravaganza akan bereuni dalam film The Wedding & Bebek Betutu. Film tersebut melibatkan pasangan artis komedi sekaligus suami istri Tora Sudiro dan Mieke Amalia sebagai duo produser, di bawah bendera rumah produksi Asik Production.

"Dari 2004 kerja bareng, terus baru pisah lima tahun kemarin (2010). Sekarang kami mau reunian kerjain film The Wedding & Bebek Betutu ini," kata Tora ketika berbincang dengan para blogger Kompasiana alias Kompasianer dalam acara Kompasiana Nangkring, di Gedung Kompas Gramedia, Palmerah Barat, Jakarta Pusat, Kamis (2/4/2015).

Persahabatan yang berjalan 10 tahun itu membuat mereka merindukan kebersamaan lagi. Rasa rindu itu yang akhirnya menyatukan mereka kembali dalam The Wedding & Bebek Betutu.

"Kalau menurut saya, biang keladinya itu semuanya (para alumnus Extravaganza). Waktu itu memang susah banget mau ketemu. Terus, pas buka puasa dua tahun yang lalu, kami ketemuan. Pokoknya, semuanya, sampai (mantan) tim kreatif," cerita Tora.

"Terus kami ketemuan di restoran Virnie Ismail. Dari situ kami ngobrol, 'Siapa duluan yang dapat kerjaan, dia yang mulai proyeknya. Entah itu mau teater, atau nyanyi.' Tapi, kalau nyanyi, yang bisa cuma Ronal sama Tike," lanjutnya.

Dari pertemuan itu, singkat cerita, Tora mendapat tawaran dari seorang investor untuk membuat sebuah film.

"Kebetulan yang dapat kesempatan itu saya sama Mieke. Kebetulan investor kami suka sama Extravaganza dan dia maunya untuk film ini yang main itu pemain Extravaganza," ujar Tora.

"Duh, banyak banget itu kalau mau pemain Extravaganza. Bisa berapa angkatan," sambungnya.

Tora dan Mieke langsung menyanggupi permintaan sang investor. Keduanya bergerak cepat menghubungi alumni Extravaganza, yaitu Aming, Ronal Surapradja, Indra Birowo, Tike Priatnakusumah, Rono Dozer, Virnie Ismail, Sogi Indra Dhuaja, Ence Bagus, TJ, Ananda Omesh, dan Edric Tjandra.

"Semuanya susah, tapi dengan negosiasi panjang akhirnya bisa semua," kata Mieke.

"Di Asik Production itu semuanya bisa atur waktu," timpal Tora.

Setelah mengantongi nama-nama pemain, Tora dan Mieke tak lupa mengajak penulis naskah Extravaganza, Hilman Mutasi.

"Saya dikontak, terus saya tanya, 'Jalan ceritanya mau apa ya?'," kata Hilman.

Begitu setuju bergabung dalam tim produksi film The Wedding & Bebek Betutu, Hilman tak butuh waktu lama untuk menulis skenario berdasarkan karakter para artis peran yang membintanginya.

"Kebetulan mereka aktor-aktor yang sudah memainkan sketsa komedi dengan berbagai macam karakter, jadi saya sudah kebayang," ujar Hilman.

"Dia udah hafal, kalau ada Ronal pasti ada Indra," timpal Tora.

Selain alumni Extravaganza, sederet nama tenar lain ikut digandeng, antara lain Arie Dagienk, Marcell Chandrawinata, Farhan, Izur Muchtar, Joe "P Project", Iyang Darmawan, dan Eri Makmur. Dua wajah baru dalam industri film Indonesia, yaitu adinda Thomas dan Kiena Dwita, juga dilibatkan.

The Wedding & Bebek Betutu, film pertama Tora dan Mieke selaku duo produser, merupakan film drama komedi yang segar dan penuh kejutan, berlatar belakang hotel bergaya renaissance juga lokasi-lokasi eksotis di Bandung, Jawa Barat. Film itu diproduksi pada 23 Februari-18 Maret 2015 di wilayah Bandung dan akan segera diputar di gedung-gedung bioskop Tanah Air mulai September tahun ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com