Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebebasan Ryan Tedja dalam "Ruang Kosong"

Kompas.com - 28/04/2015, 01:24 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Mantan personel boyband Nu Dimension (NuDi), Ryan Tedja, mengedepankan nuansa ceria untuk single keduanya, "Ruang Kosong". Menurut Ryan, nuansa ceria tersebut merupakan ekspresi kebebasan yang ingin dia tumpahkan setelah keluar dari boyband yang membesarkan namanya tersebut.

"Jujur ini tak ada batasan bermusik. Aku berekpresi bebas. Aku ciptakan sendiri, supaya Indonesia bisa menerima musik aku dan individual aku," ujar Ryan dalam jumpa pers di Pisa Kafe, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (27/4/2015).

Meski menggarap lagu sendiri, Ryan mengaku tak menemukan kesulitan berarti sehinga dapat merampungkan proses kreatif "Ruang Kosong" dengan cepat.

"Proses (pembuatan) hanya dua jam. Lagu ini tidak direncakanan. Sebenernya lagu yang satunya mau dirilis. Tapi mendadak semalam sebelum final pemilihan lagu akhirnya mengalahkan single sebelumnya," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com