"Tadi lucunya aku azani dua kali. Pertama diadzani telinga kanan telinga kiri. Aku lupa pas azani pertama belum sebutin namanya. Jadi aku azani dua kali. Waktu aku azan aku sebutin nama dia, Rafatar Malik Ahmad," ujar Raffi dalam jumpa pers kelahiran putranya di RSU Bunda, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (15/8/2015).
Raffi bercerita, sang anak sempat mencoba untuk menyusu kepadanya saat sedang didekap. "Dia nempel di badan aku, eh dia ngenyot. Jadi nyusu pertama kali ke aku. Aku lagi mandangin lucu banget ini anak, tiba-tiba eh diisep," ujar Raffi.
"Kata dokternya enggak apa-apa dia sudah peka," lanjutnya lalu.
Saat ini kondisi Nagita dan bayinya dalam keadaan sehat. Kata Raffi, sang istri masih harus beristirahat empat hingga lima jam pascabedah caesar dan baru diperkenankan kembali ke rumah setelah maksimal tujuh hari.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.