Saipul hanya berpaling muka dan meminta dukungan kepada masyarakat agar kasus yang membelitnya tersebut cepat selesai.
"Doain aja. Doain supaya bisa melewati ujian ini dengan baik," singkat Saipul yang meluncur ke dalam mobil untuk memeriksakan kondisi kesehatannya di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Sabtu (20/2/2015).
Untuk diketahui, dalam D'Academy, Saipul merupakan salah satu dewan juri bersama dengan penyanyi dangdut lainnya, antara lain Iis Dahlia, Inul Daratista, dan Rita Sugiarto.
Acara itu juga dipandu oleh pembawa acara Irfan Hakim, Ramzi, Andhika Pratama, dan Rina Nose.
Diberitakan sebelumnya, Corporate Secretary Indosiar Gilang Iskandar mengatakan telah memberhentikan Saipul sebagai juri acara dangdut tersebut setelah dijadikan tersangka dalam kasus pencabulan terhadap remaja di bawah umur.
"Indosiar tidak mengizinkan seseorang dengan status tersangka menjadi pengisi acara. Karena itu, mulai 18 Februari 2016, SJ (Saipul Jamil) tidak lagi menjadi juri Dangdut Academy (DA) 3 ataupun program lainnya," kata Gilang.
Mengetahui dipecat sebagai juri, Saipul melalui kuasa hukumnya, Hendrayanto, mengatakan bahwa kliennya menyesal dan mengalami stres. "Dia menyesal dan stres mikir kontrak pekerjaannya," kata Hendrayanto saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (19/2/2016).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.