Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Islan Bermain dalam Drama Serial Jepang

Kompas.com - 24/02/2016, 13:41 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Artis peran Chelsea Islan (20) mengaku baru saja selesai menjalani shooting sebuah tayangan drama serial produksi Jepang.

"Saya baru selesai shooting sebuah television series di Jepang. Tayang di Fuji TV," tuturnya dalam wawancara di Double Tree Hotel, Jakarta Pusat, Rabu (24/2/2016).

Ia mengatakan, tawaran bermain dalam tayangan drama Jepang itu datang dari sebuah rumah produksi Negeri Sakura sejak setahun yang lalu.

Sayang, pemain film Di Balik 98 itu belum diperbolehkan menjelaskan lebih lanjut tentang proyek terbarunya ini.

"Judulnya belum boleh kasih tau. Lawan main masih confidential. Yang pasti, yang di Jepang mungkin April tahun ini. Bulan Maret baru konferensi pers di Indonesia," ucap Chelsea.

Selain drama Jepang, perempuan berzodiak Gemini ini juga akan terbang ke Jerman dalam waktu dekat untuk menjalani pengambilan gambar prekuel film Habibie & Ainun, berjudul Rudy Habibie (Habibie & Ainun 2).

Chelsea berperan sebagai Ilona, cinta pertama mantan Presiden RI, BJ Habibie, saat masih bersekolah di Jerman.

(Baca: BJ Habibie Senang Chelsea Islan Jadi "Cinta Pertamanya")

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau