"Ketika nama saya digunakan sebagai judul program, saya tidak memegang hak kendali atas penggunaan nama tersebut. Saya dan orangtua tidak berpikir jauh." lanjutnya.
"Lalu, ibu saya mulai mengerti betapa banyak pihak berusaha memanfaatkan ketenaran seorang anak. Ia pun kemudian menyewa orang-orang cerdik untuk menjaga saya," sambungnya.
"Setelah itu, saya bisa lebih bahagia karena ada orang yang menjaga saya dan memposisikan saya untuk mengontrol musik saya sendiri," terangnya lagi.
Walau mengalami masa yang tidak menyenangkan, Miley tak menyesalinya.
Ia merasa itu bagian dari proses pendewasaan dalam bisnis hiburan.
Itu sebabnya ia berusaha untuk tidak ikut campur terhadap keinginan adik-adiknya yang juga mencoba untuk menembus industri hiburan.
"Ketika saya melihat adik saya yang kini berusia 16 tahun, saya berusaha untuk tidak terlalu menghakimi, karena ketika Anda masih muda, biasanya Anda masih sangat emosional," ucapnya.
"Anda pasti akan melewati tahap pencarian diri dan belajar mengenal seluk-beluk industri ini, yang jelas akan penuh tantangan," ucapnya lagi. (Syanne Suhita/Okki Margaretha)
Artikel sumbernya, "Miley Cyrus Sadar Dibayar Murah oleh Disney", ada di tabloidnova.com.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.