Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Cukup Gue", Mainan Baru Dwi Sasono

Kompas.com - 24/10/2016, 10:55 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Dwi Sasono mengatakan film omnibus, Cukup Gue, seperti mainan baru baginya.

Pasalnya, film laga yang terinspirasi dari lagu-lagu Slank itu adalah karya pertamanya sebagai sutradara.

"Happy, seneng banget kayak anak kecil punya mainan baru ha-ha-ha," katanya dalam wawancara usai jumpa pers film Cukup Gue di Markas Slank, Jalan Potlot, Jakarta Selatan, Sabtu (22/10/2016).

Jika selama ini Dwi hanya bisa mematuhi arahan sutradara atau sesekali memberi ide, sekarang ia merasa bebas berkreasi dan menguras idenya.

"Saya bisa membuat apa yang ada di otak saya. Sutradara kan menjalankan pengadeganan, akting pemain, dan storytelling. Saya jaga itu. Seperti saya membuat sebuah puzzle secara keseluruhan. Asik. Seneng. Seru," ucapnya sambil tersenyum.

Dwi mengaku sudah sejak dulu memendam keinginan menjadi sutradara.

Namun, karena sibuk dengan aktivitasnya sebagai aktor, ia sempat berpikir kemungkinan baru bisa membuat film saat umurnya sudah 40 tahun.

"Tapi ternyata enggak nyampe 40, saat umur saya 36 saya sudah pecah telor untuk menjadi sutradara," ujarnya.

Di samping itu, suami penyanyi Widy "B3" ini menyadari orang-orang pasti akan bertanya mengapa ia bisa menyutradarai film laga.

"Aneh ya? He-he-he. Pas ditawarin jadi sutradara di film omnibus ini, kan ada tiga chapter, ada drama, drama-komedi, dan action. Aku langsung pilih action. Kenapa? Karena aku kan sehari-hari udah penuh dengan komedi. Ya aku pengin keluar aja dari itu ambil sesuatu yang baru," kata Dwi.

Lagipula, ia sebenarnya penggemar film-film laga sejak duduk di bangku sekolah dasar.

"Kalau action saya memang suka film action. Dari kecil saya hobi nonton film action. Jadi begitu dapat peluang di action, saya pikir ini salah satu doa saya yang terjawab. Mungkin belum kesempatan main film action, tapi saya membuat film action," katanya.

Cukup Gue menceritakan tiga kisah berbeda yang mengangkat tema utama tentang narkoba.

Bagian pertama disutradarai oleh Ario Sagantoro dan mengisahkan anak muda yang terpaksa menjadi kurir narkoba untuk membiayai ibunya yang sakit.

Lalu bagian kedua berkisah tentang janda kembang yang terjerat prostitusi dan narkoba. Cerita ini disutradarai oleh Agyl Shahriar.

Bagian terakhir diarahkan oleh aktor Dwi Sasono, menceritakan perempuan muda yang menjalani terapi berkuda dalam rehabilitasi narkoba kelas A.

Film ini menghadirkan aktris senior Christine Hakim, Fauzi Baadila, Nadila Ernesta, Cecep Arif Rahman, dan lainnya.

Cukup Gue telah memulai proses shooting dan direncanakan tayang pada akhir 2016 atau awal 2017.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com