JAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sepakat untuk membebaskan anaknya, Rafathar Malik Ahmad, dalam menentukan pilihan karier setelah dewasa nanti.
"Saya sama ibunya enggak pengin anak jadi artis. Bebas, dia (Rafathar) mau jadi apa besarnya," ujar Raffi saat jumpa pers di Studio Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan, Senin (5/12/2016).
Baru-baru ini, Rafathar menjalani proses shooting film laga komedi Rafathar. Ia menjadi tokoh utama dalam film yang diproduseri langsung oleh sang ayah. Namun, Raffi menampik bahwa film tersebut diproyeksikan sebagai jalan karier yang dirintis Rafathar untuk menjadi seorang artis sejak dini.
Raffi mengaku membuatkan film untuk sang anak agar Rafathar memiliki karya sejak kecil. Ia ingin ada kenangan.
"Sebenarnya momentumnya aja sih. Apalagi kan anak kecil enggak ngerti ya, yang penting asal positif aja," ucapnya.
Di balik itu, Raffi berharap putranya menjadi orang yang baik dan taat kepada kedua orangtua.
"Harapan gua kepada Rafathar sih semoga menjadi anak yang baik. Kalau orang baik kan pasti sukses dunia akhirat. Dia mau belajar dan berusaha. Gua sama orangtua gua dulu gitu, terserah gua mau karier di mana asal sekolah yang benar," katanya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.