Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yang Ditunggu Angel Pieters Kecil pada Hari Natal

Kompas.com - 25/12/2016, 11:12 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Penyanyi Angel Pieters (19) suka menanti kado Hari Natal dari keluarganya ketika ia masih kecil.

Setelah beranjak dewasa, ia lebih mengharapkan kebersamaan dengan keluarganya. Begitu aku Angel.

"Mungkin dulu lebih mengharapkan kado banget ya. Kalau sekarang saya lebih mengharapkan kebersamaan dan apa yang saya buat di Natal kali ini," ujar Angel ketika dijumpai dalam sebuah kegiatan di AEON Mall, Tangerang, baru-baru ini.

Diceritakan oleh Angel, ketika kanak-kanak ia biasa menyampaikan ke keluarganya bahwa ia ingin hadiah ini dan itu dalam rangka Hari Natal dan ulang tahun.

"Saya tuh ngebet banget. Mau kado ini, kado itu. Minta HP lah, ini lah. Natal itu kayak kesempatan lain untuk minta hadiah, di luar ulang tahun," tuturnya.

"Tapi, belakangan ini saya malah enggak dapet kado. Dapet sih kado kecil-kecil, tapi bukan kayak yang saya minta," lanjutnya.

Angel bercerita pula bahwa ada ritual khusus perayaan Hari Natal dalam keluarganya, yaitu melempar ke atas potongan-potongan sedotan yang sudah berisi gulungan uang kertas berbagai nilai. Potongan-potongan sedotan itu lantas diperebutkan oleh para anak.

"Jadi, ada yang beruntung, ada yang enggak. Kadang saya sudah ambil sampai sekantong, tapi gedean (nilai uang) adik saya ternyata," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau