Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marshanda Sedih Tak Bisa Ajak Sienna Liburan ke Jepang

Kompas.com - 23/01/2017, 23:40 WIB
Dian Reinis Kumampung

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran sekaligus penyanyi Marshanda merasa ada yang kurang saat ia berlibur bersama ibu dan kedua adiknya selama delapan hari di Jepang. Pasalnya, pemain film 3 Pilihan Hidup ini tak bisa mengajak serta putrinya, Sienna Ameerah Kasyafani.

"Iya, Sienna-nya enggak bisa ikut," kata Marshanda saat ditemui di Terminal 2D Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Senin (23/1/2017).

Kesedihan Marshanda semakin menjadi kala ia berkunjung ke Disney Land, di mana terdapat beberapa tokoh kartun kesukaan putri hasil pernikahannya dengan artis peran Ben Kasyafani itu.

"Iya pasti (teringat) soalnya kan kemarin waktu ke Disney Sea kan itu kan lihat banyak cerita-cerita Disney gitu yang dia suka," paparnya.

Ia pun berencana untuk suatu hari kembali ke sana bersama Sienna

"Kayak aku ke sana kayak inget Sienna gitu. Aku mau ngajak Sienna, one day lah ke sana lagi," ucap perempuan yang akrab disapa Caca itu.

Sayangnya, saat ditanya apa alasan Sienna tak bisa ikut serta, Marshanda hanya menjawab singkat, "Pokoknya enggak bisa lah."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau