JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran dan penyanyi Maudy Ayunda menceritakan pengalamannya saat disemprot seekor gajah dalam film Trinity The Nekad Traveler.
Pada film ini, sang pelantun "Perahu Kertas" dipercaya untuk memainkan peran seorang wanita pengila tamasya yang bernama Trinity. Menurut Maudy, disemprot gajah merupakan pengalaman kali pertamanya selama berkarier di layar lebar.
"Aku belum pernah disemprot sama gajah sih. Ini jadi pengalaman menarik," kata Maudy lalu tertawa saat jumpa pers film tersebut, di Galeri Indonesia Kaya (GIK) Grand Indonesia, Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (31/1/2017).
Maudy mengaku tidak hanya sekali disemprot oleh gajah bernama Leo. Hal itu terjadi karena sutradara film ini, Rizal Mantovani, membutuhkan gambar yang menarik.
"Itu take beberapa kali. Karena kami kan enggak bisa mengatur si gajah harusnya semprotnya segini, bisa banyak atau dikit," ujarnya.
Aktor Hamish Daud yang ikut dalam adegan tersebut sebagai Paul menjelaskan bahwa adegan tersebut dibantu oleh pawang gajah.
"Itu dibantu sih sama pawannya. Ini agak tegang karena harus mengontrol gajah yang besar," ujar dia.
Film Trinity The Nekad Traveller mengisahkan tentang Trinity (Maudy Ayunda) yang memiliki hobi jalan-jalan. Selama petualangannya, Trinity selalu menuangkannya kisahnya ke dalam sebuah blog pribadi.
Selain Maudy dan Hamish, film itu juga dibintangi leh Rachel Amanda, Babe Cabita, Farhan, Cut Mini, dan Tompi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.