Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raffi Ahmad-Nagita Slavina Siapkan Pendidikan Dini untuk Anak

Kompas.com - 02/05/2017, 19:25 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara Raffi Ahmad mengaku sudah mempersiapkan asuransi pendidikan untuk putranya, Rafathar Malik Ahmad.

"Kalau Rafathar, ya kami mempersiapkan dari sekarang, seperti asuransi pendidikannya, supaya Rafathar bisa sekolah setinggi-tingginya," kata suami artis peran Nagita Slavina itu dalam acara Pesta Pendidikan di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Kalijodo, Jakarta Barat, Selasa (2/5/2017).

Raffi mengatakan, sebagai orangtua ia tidak hanya membiayai, tetapi juga harus bisa mengarahkan anak untuk mendapatkan pendidikan yang terbaik.

[Baca juga: Raffi Ahmad Tanggapi Kabar Nikah Siri dengan Ayu Ting Ting]

"Kita lihat kemampuan anak kita nanti, sukanya ke mana, kan ada pendidikan akademis dan non-akademis, tapi segimana mungkin sebagai orangtua harus bisa menyiasati dan mengarahkan anaknya supaya dapet pendidikan yang terbaik," ucap personel grup Bukan Bintang Biasa ini.

Sementara itu, Nagita menambahkan bahwa pendidikan pada anak tidak hanya dapat dilakukan di sekolah oleh guru, tetapi juga bisa di rumah oleh kedua orangtuanya.

"Pendidikan kan sebenernya enggak harus dari sekolah aja ya, dari rumah juga. sebenernya enggak cuma guru, karena kita semua yang ada di rumah, mama papanya, mbaknya, siapa aja semuanya unsur pendidik juga bagi setiap anak," ungkap wanita yang akrab disapa Gigi ini.

"Ya aku sih lebih prepare (Rafathar) sekarang belajar di rumah dulu," lanjutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com