Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Merasa Sudah Kuat, Sheila Marcia Pulang dari Rumah Sakit

Kompas.com - 09/05/2017, 18:27 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Artis peran dan penyanyi Sheila Marcia (27) merasa kondisi fisiknya sudah kuat setelah dirawat tiga hari di Rumah Sakit Medistra, Jakarta, karena kecelakaan lalu lintas. Ia meminta pulang dan diizinkan.

Sheila dan rekannya dalam duo EMMA, Melodya Vanesha, mengalami kecelakaan lalu lintas di jalan tol Grogol-Cawang, Jakarta, pada Sabtu (6/5/2017) kira-kira pukul 04.00 WIB.

Baca juga: Manajer Sheila Marcia Jelaskan Penyebab Kecelakaan

"Saya minta pulang dan saya sudah menandatangani surat minta pulang sendiri, karena saya merasa badan saya juga sudah kuat," kata Sheila ketika ditemui sebelum meninggalkan Rumah Sakit Medistra.

"Saat ini di punggung masih (sakit), (tetapi) kalau untuk jalan dari tempat tidur ke toilet nyerinya masih bisa tahanlah," lanjutnya.

Sheila mengaku tidak ingin dioperasi dan akan mencari tindakan lain untuk memulihkan cedera pada wajahnya.

Baca juga: Manajer: Aku Belum Tandatangani Surat untuk Operasi Sheila Marcia

"Makanya, ini ada second opinion. Ini kan baru beberapa hari, makanya tadi saya tanya (dokter), apa harus ada tindakan. Dan, kalau tindakannya (operasi) enggak diambil, risikonya seperti apa, nanti saya mau tanyakan," terang pemeran Venus dalam sinetron seri Berkah Cinta ini.

"Saya belum tahu, second opinion juga saya harus tanya ke dokter," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com