Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Hutan Itu Indonesia" Gelar Konser Musika Foresta

Kompas.com - 10/05/2017, 14:52 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Gerakan "Hutan Itu Indonesia" akan menggelar  Konser Musika Foresta di Balai Sarbini, Jakarta Selatan, pada 13 Meil 2017.

Tanggal itu dipilih lantaran bertepatan dengan Hari Hutan Indonesia.

Pendiri Hutan Itu Indonesia Riry Silalahi mengatakan bahwa konser itu merupakan bentuk apresiasi terhadap para musisi yang sudah ikut serta menjelajahi hutan di Indonesia.

Mereka adalah Glenn Fredly yang menjelajahi Taman Nasional Manusela di Ambon; Achi Hardjakusumah di Hutam Kemenyan, Tapanuli Utara; Astrid di Hutan Nagari Sungai Buluh, Sumatera Barat; dan Alam Urbach di Hutan Adat Dayak Iban, Sui Uti, Kalimantan Barat.

[Baca juga: Musika Foresta, Gerakan Ajak Cinta Hutan Lewat Musik]

"Karena teman-teman antusias dan bantuannya musisi ke hutan di Indonesia. Kayaknya kita harus merayakan debut Hari Hutan Indonesia dan kita perlu merayakan itu pada 13 Mei nanti," ujar Riry dalam jumpa pers di Kafe Serendipity, Jalan Suryo, Jakarta Selatan, Rabu (10/5/2017).

Dalam penjelajahannya, para musisi menciptakan karya untuk dinyanyikan dalam konser tersebut.

Glenn adalah salah satu yang membocorkan lagu buatannya. Ia menciptakan lagu berjudul "Manusela". Ia mengatakan bahwa perjalanan itu adalah sebuah anugerah kepadanya.

[Baca juga: Melanie Subono: Musika Foresta Cara Seksi Kenalkan Hutan]

"Saya diingatkan kembali kepada leluhur saya, Maluku. Hutan Manusela sangat kaya akan spesies burung yang indah dan membuat saya kembali jatuh cinta kepada hutan dan semakin mencintai Maluku," kata dia.

"Saya merasa terhormat bisa berkonstribusi untuk membangkitkan kembali rasa sayang masyarakat Indonesia terhadap hutan," kata dia.

Berbeda dengan Glenn, penyanyi Nina Tamam tidak ikut menjelajah hutan karena ada kesibukan yang tidak bisa ditinggalkan. Meski demikian, ia antusias dengan acara tersebut.

"Di situ aku akan berkonstribusi juga. Aku akan melakukan musikalisasi puisi. Ini jujur pertama buat aku. Waktu ketemu Mbak Riry bahas hutan, saya langsung berapi-api," kata dia.

Adapun konser Musika Foresta juga akan diikuti oleh Melanie Subono, 5Romeo, Nina Tamam, Sandra Fay, dan The Weekend Rockstars.

Gerakan Hutan Itu Indonesia yang dibalut dengan pertunjukan musik Musika Foresta itu merupakan momentum untuk melindungi dan melestarikan hutan Indonesia.

Hal ini dibuktikan dengan penyaluran seluruh hasil penjualan tiket untuk diadopsi pohon di berbagai daerah. Harga tiket sebesar Rp 100.000. Sedangkan untuk satu buah pohon sebesar Rp 200.000.

"Jadi kalau ada yang tanya uang saya bukan untuk satu pohon dong? Tapi hutan percaya terhadap kekuatan kolaborasi," ujar dia.

Kompas TV Emas dari Hutan Kemenyan (Musika Foresta Bag 1)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com