JAKARTA, KOMPAS.com – Setelah tiga tahun vakum bermain film drama, kini artis peran Joe Taslim (35) mendapat peran dalam film "Surat Kecil untuk Tuhan". Sebelumnya, Joe diketahui lebih banyak bermain dalam film laga.
Saat Joe berkunjung ke redaksi Kompas.com di Gedung Kompas Gramedia, Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (18/5/2017), ia berbagi cerita soal keterlibatannya dalam film ini.
"Saya berperan sebagai Martin, seorang dokter jantung. Martin sendiri adalah sosok orang yang sangat tulus, protagonis yang benar-benar protagonis, confident, dan apa yang terjadi pas masih kecil mengubah pandangan dia terhadap hidup itu," kata pria kelahiran Palembang, 23 Juni 1981 ini.
"Jadi dia selalu berbagi, selalu memberi. Karena kebahagiaan itu didapat dari berbagi dengan orang lain," sambungnya.
Dalam kesempatan ini, Joe juga ingin membagikan perasaan dan harapannya lewat sebuah tulisan tangan. Suami Julia Taslim ini menulis sebuah surat pendek yang ia tujukan kepada Tuhan. Begini bunyinya.
"Dear God…
semoga kedamaian akan selalu ada dan jadi bagian penting selalu.
Semua manusia hidup bersaudara dan saling mengasi."
-Joe T.
Untuk diketahui, film arahan sutradara Fajar Bustomi ini bercerita soal perjuangan dua kakak-adik pengemis dalam memperjuangkan hidup mereka.
Film Surat Kecil untuk Tuhan ini akan tayang saat Lebaran tahun ini. Selain Joe, sederet artis peran yang akan membintangi film ini ialah Bunga Citra Lestari, Aura Kasih, Ben Joshua, dan Lukman Sardi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.