JAKARTA, KOMPAS.com-- Penyanyi dangdut Zaskia Gotik mengungkapkan bahwa sahabatnya, Julia Perez memang menginginkan bisa meninggal dunia dalam keadaan tidur.
"Apa yang dia mau dia bilang 'kalau bisa pas aku diambil dalam keadaan tidur'. Dan dia akhirnya meninggal dalam keadaan tidur," ucap Zaskia saat ditemui di Daan Mogot, Jakarta Barat, Senin (3/7/2017).
[Baca juga: Yang Dirindukan Zaskia Gotik dari Julia Perez]
Pelantun "Bang Jono" ini pun merasa senang, karena keinginan Jupe yang terakhir kalinya itu akhirnya terwujud.
"Dan dia bilang ke mamanya saya mau tidur. Pas itu mamanya sambil buka jendela. Ya akhirnya terjadi kayak yang dia mau. Meninggalnya tenang, bersih, cantik," katanya.
Meski mengaku telah ikhlas melepas kepergian Jupe, Zaskia tak memungkiri bahwa dirinya masih merindukannya.
"Pasti sedih lah. Tahun lalu Cecepi buka puasa bersama terus jalan bareng, ketawa bareng. Tahun ini enggak. Tuhan lebih sayang sama dia. Dia sudah enggak ngerasain sakit lagi dan sakit lagi," ujarnya.
[Baca juga: Zaskia Gotik: Kami Semua Ikhlas Julia Perez Bahagia di Surga]
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.