Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Captain Marvel Tidak Akan Muncul dalam Avengers: Infinity War

Kompas.com - 27/07/2017, 14:03 WIB
Sintia Astarina

Penulis

KOMPAS.com – Sutradara Joe Russo, mengabarkan bahwa Captain Marvel tidak akan muncul dalam film Avengers: Infinity War. Seperti yang diketahui, Captain Marvel, yakni Carol Denvers diperankan oleh artis peran Brie Larson.

Avengers: Infinity War sendiri bercerita soal para pahlawan super yang bekerja sama menumpas Thanos (Josh Brolin).

Mereka adalah Spider-Man (Tom Holland), Iron Man (Robert Downey Jr.), Captain America (Chris Evans), Black Panther (Chadwick Boseman), the Guardians of the Galaxy, Doctor Strange (Benedict Cumberbatch), Black Widow (Scarlett Johansson), dan lain-lain.

Saat ditanya apakah Captain Marvel akan turut hadir bersama sederetan pahlawan super lainnya, Russo mengatakan, “Dia tidak akan muncul di Avengers 3”.

[Baca juga: Marvel Tampilkan Semua Superhero dalam Avengers: Infinity War]

Avengers: Infinity War dijadwalkan sudah bisa ditonton di gedung-gedung bioskop mulai Mei 2018. Ceritanya akan dikombinasikan dengan film Avengers selanjutnya yang mana akan ditayangkan pada Mei 2019.

Sebagai informasi, film Captain Marvel disutradarai oleh Anna Boden dan Ryan Fleck ini akan ditayangkan pada Maret 2019. Samuel L. Jackson yang berperan sebagai Nick Furry akan turut membintangi Captain Marvel.

Sebelum menantikan film-film Marvel di atas, jangan lupa untuk menantikan Thor: Ragnarok yang akan tayang sekitar bulan November, Black Panther pada Februari 2018, serta Ant-Man and The Wasp pada Juli 2018.

[Baca juga: Jeremy Renner Cedera, Jadwal Shooting Avengers: Infinity War Mundur?]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau