Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bams Mulai Melihat Bakat Seni pada Putri Semata Wayangnya

Kompas.com - 26/03/2018, 15:28 WIB
Tri Susanto Setiawan,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Bambang Reguna Bukit (34) atau Bams mengatakan, bahwa putrinya yang berusia tiga tahun, Eleanor Reguna Bukit, sepertinya akan mengikuti jejaknya dalam bermusik.

"Tapi, kayaknya dia bakal kayak gue juga. Dia suka gambar, nyanyi, dan dance," ujar Bams dalam acara Selebrasi (Selebritas Beraksi) yang digelar di Studio 1 Menara Kompas, Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Senin (26/3/2018).

Awalnya, Bams menduga, bahwa anak dari pernikahannya dengan Mikhavita Wijaya akan mengikuti jejak sang istri, yang dekat dengan angka.

"Gue kira akan kayak bini gue, karena bini gue agak lebih akademik. Bini gua kan accounting, gue kira dia akan suka hitungan," ujarnya yang salah menilai bakat sang anak.

[Baca juga : Saksikan Bams Eks Samsons Tampil di Selebrasi Kompas.com]

Melihat bakat putrinya, Bams pun kini sedang menyiapkan lagu untuk putri semata wayangnya itu. 

"Belum selesai soalnya. Lagunya belum selesai (digarap), lagunya sudah ada," kata dia.

Dalam acara Selebrasi, Bams juga memperkenalkan singel terbarunya berjudul "Solo". Arie Dagienkz yang menjadi pemandu acara mengupas tuntas seputar pembuatan singel tersebut.

Selebrasi tayang secara live streaming di akun Facebook dan Instagram Kompas.com dan di Inspirasi Musik yang merupakan kanal musik Kompas TV di YouTube pada pukul 13.00 WIB. Acara ini akan disiarkan tunda di Motion Radio 97,5 FM.

[Baca juga : Bams Bocorkan Akan Rilis 2 Singel Baru setelah Solo]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com