Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suzy, Taeyeon SNSD, dan Seulgi Red Velvet Jatuh Hati pada Pria yang Sama

Kompas.com - 07/05/2018, 08:00 WIB
Ati Kamil

Editor

SEOUL, KOMPAS.com -- Artis peran Kang Dong Won (37) sering disebut sebagai "selebritas dari para selebritas" hiburan Korea Selatan.  

Ketika para perempuan selebritas hiburan negeri itu ditanya tentang pria ideal pilihan mereka, kebanyakan dari mereka cenderung menunjuk Kang Dong Won.

Setidaknya, Suzy (23, artis peran, penyanyi, MC, dan model), Taeyeon (29, member girlband K-pop Girls' Generation atau SNSD), dan Seulgi (member girlband K-pop Red Velvet), mengakui kesukaan mereka terhadap Kang Dong Won.

Baca juga: Putus dari Lee Min Ho, Suzy Pacaran dengan Lee Dong Wook

Suzy
Suzy selalu menyebut Kang Dong Won sebagai pria idealnya dan mengungkapkan bahwa ia penggemar berat lelaki itu.

Ia juga mengungkapkan bahwa ia menonton film Jeon Woo Chi: The Taoist Wizard (2009) tujuh kali karena Kang Dong Won, yang berperan sebagai Jeon Woo Chi.

Baca juga: Taeyeon SNSD Sebut Kehlani sebagai Artis Favoritnya

Taeyeon "SNSD"
Taeyeon dikenal sebagai penyuka berat Kang Dong Won.

Taeyeon memang pernah bertemu dengan Kang Dong Won ketia Taeyeon mendapat peran cameo dalam film yang dimainkan oleh Kang Dong Won, My Brilliant Life.

Baca juga: Red Velvet Ceritakan Pengalaman Bertemu Kim Jong Un

Seulgi "Red Velvet"
Seulgi juga mengungkapkan bahwa ia penggemar berat Kang Dong Won dalam Cultwo Show.

Ia jatuh hati kepada Kang Dong Won ketika menonton film Kundo, yang dibintangi oleh Kang Dong Won.

Menurut ia, Kang Dong Won pria ideal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com