Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Boy William Belajar Mandiri dari Pengusaha Martabak

Kompas.com - 17/05/2018, 11:24 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presenter dan artis peran Boy William belajar mandiri dari Soga, seorang pria muda pengusaha martabak.

Soga adalah karakter yang Boy perankan dalam film Dimsum Martabak arahan sutradara Andreas Sullivan.

"Mandiri, itulah Soga. Gue bisa relate sama Soga karena gue juga orang yang pengin kerja. Membuktikan ke diri gue sendiri," kata Boy saat berkunjung ke redaksi Kompas.com di Menara Kompas, Jalan Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Rabu (16/5/2018).

Padahal dalam film, lanjut Boy, Soga digambarkan sebagai pemuda yang keluarganya kaya raya. Namun, karakter tersebut malah memilih membuat usaha sendiri, berjualan martabak menggunakan food truck.

"Yang aku suka dari Soga dia ini pekerja keras, meskipun dia datang dari keluarga berada. Ibarat kata kalau dia mau ongkang kaki aja enggak usah kerja, tujuh turunan dia aman," kata Boy.

"Tapi hidup itu enggak seperti itu buat Soga, enggak ada meaning. Buat dia baru ada meaning kalau dia kerja. Buat sesuatu buat dirinya sendiri. Dia demen kerja mirip kayak gue. Beda enggak Boy sama Soga?" ucapnya lagi sambil bertanya pada Ayu Ting Ting.

Baca juga: Untuk Adegan Mesra, Ayu Ting Ting Minta Izin ke Pacar Boy William

Ayu yang menjadi lawan mainnya dalam Dimsum Martabak dengan berkelakar menyebut Soga dan Boy sangat berbeda.

"Beda. Soga mah the best. Kalau Boy buruk, ha-ha-ha," jawab Ayu yang membuat Boy tertawa.

Baca juga: Ayu Ting Ting Hilang di Bandara Australia, Boy William Kelabakan

Dalam film Dimsum Martabak, Ayu berperan sebagai Mona, pegawai andalan di restoran. Sementara, Boy memainkan karakter Soga, seorang pengusaha food truck Martabak.

Kisah percintaan mereka yang dibalut dalam genre komedi romantis dapat disaksikan di bioskop Tanah Air mulai 15 Juni 2018.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com