KOMPAS.com - Member boy group GOT7, BamBam, membuat pengakuan mengejutkan. Diam-diam ternyata dia juga seorang pengusaha restoran.
Hal itu terungkap ketika pemuda 21 tahun itu menjadi bintang tamu acara "Ask Us Anything" yang ditayangkan pada Sabtu (18/8/2018) di JTBC.
"Aku punya banyak restoran di Thailand," kata BamBam, yang bernama asli Kunpimook Bhuwakul.
Pengakuan BamBam itu mengejutkan host dan bintang tamu lainnya. Sementara itu artis asal Thailand itu menanggapinya dengan senyum.
"Bolehkah aku sedikit sombong? Ibuku dan aku punya restoran Korea di 50 lokasi di Thailand," kata BamBam.
"Pusing kepalaku memeriksa nota-nota restoran setiap malam," imbuh BamBam.
Terkait restorannya itu, BamBam kemudian memberi kuis dengan hadiah istimewa.
"Pemenang pertama boleh mengajak orang sebanyak dia mau ke restoranku. Lalu aku akan menutupnya sepanjang hari supaya mereka bisa menikmati hidangannya dengan tenang," kata BamBam.
"Lalu siapa yang membayar ongkos penerbangannya. Aku juga punya restoran, tetapi aku tidak punya pesawat," timpal komedian Lee Soo Geun, salah seorang pembawa acara "Ask Us Anything".
Dalam acara itu, BamBam dengan malu-malu bercerita tentang popularitasnya di kampung halamannya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.