Dalam sebuah kesempatan, Jimin terlihat mengenakan kaus putih dengan tulisan patriotisme, sejarah kami, kemerdekaan, dan Korea.
Tulisan itu tercantum di atas gambar sebuah citra serupa awan hitam mirip jamur yang ditimbulkan bom atom. Selain itu ada gambar rakyat Korea merayakan berakhirnya pendudukan Jepang pada 1945.
Sementara itu leader BTS, Kim Namjoon atau RM, berbicara tentang kemerdekaan melalui Twitter pada 2013.
"Tidak ada masa depan bagi negara yang melupakan sejarah. Saya berterima kasih kepada para pejuang kemerdekaan Korea. Sorak-sorai untuk kemerdekaan Korea," tulis RM yang ketika itu berusia 19 tahun.
Meskipun batal tampil di acara televisi Jepang, BTS tetap akan menggelar tur "Love Yourself" di negara itu mulai 13 November di Tokyo.
Baca juga: Pidato Boyband BTS di PBB Jadi Bahan Ujian di Empat Negara
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.