Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ciccio Manassero, Si Berandal Penakut dalam Film DreadOut

Kompas.com - 01/12/2018, 09:23 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan artis cilik Ciccio Manaserro kebagian peran dalam film horor bertajuk DreadOut.

Ciccio berperan sebagai Alex, si berandal yang sok berani namun sebenarnya penakut.

Hal itu dikatakan Ciccio saat ditemui dalam jumpa pers peluncuran poster dan trailer film DreadOut di CGV Grand Indonesia, Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (30/11/2018).

"Karakterku namanya Alex, Alex ini berteman enam orang. Alex itu di antara kita semua dia yang paling rese, rusuh, berandal, sok berani, sok tahu dan segalanya," kata Ciccio.

"Tapi ketika segala situasi makin ngaco dan mencekam, Alex ini jadi yg paling takut sendiri," lanjutnya.

Baca juga: Ciccio Manassero Beri Tips Gaet Gebetan

Film produksi goodhouse.id itu menceritakan tentang sekelompok siswa SMA yang sengaja mengunjungi di gedung kosong di malam hari untuk merekam kegiatan mereka selama di sana.

Ciccio menuturkan, bahwa karakter Alex sangat berbeda dengan dirinya. Ciccio pun menceritakan apa yang dia lakukan untuk mendalami perannya itu.

"Benar-benar bertolak belakang banget dan itu adalah challenge sebelum produksi. Karena aku harus  berubah jadi someone yang ngeselin banget, enggak bener dah," tutur Ciccio.

"Ada temenku di dunia nyata, aku liat dia sama Alex tuh agak mirip, jadi aku agak sering nongkrong sama dia, pas abis reading juga aku sering ke apartemen dia, nonton-nonton film lain, sama diskusi ke yang lain juga, acting coach dan Mas Kimo," sambung pelantun "Kebelet Pipis" itu.

Baca juga: Caitlin Halderman Ingin Penuhi Ekspektasi Penggemar Game Dreadout

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com