Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Maia Estianty Ingin Jodohkan Putranya Dul dengan Aaliyah Massaid

Kompas.com - 02/01/2019, 16:55 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Pencipta lagu dan produser musik, Maia Estianty, mengatakan bahwa ia berniat menjodohkan putra bungsunya, Dul, dengan Aaliyah Massaid, putri penyanyi Reza Artamevia.

Rencana Maia itu ia ungkapkan dengan nada bercanda dalam video Insta Story akun Instagram-nya, @maiaestiantyreal.

"Jadi hari ini kita mau menjodohkan Ahmad Abdul Qodir Jaelani (nama lahir Dul) dengan si kembarannya, si Aaliyah Massaid," kata Maia seperti dikutip Kompas.com, Rabu (2/1/2019).

Mendengar omongan Maia itu, Aaliyah tampak tersenyum kemudian menyendok buah manggis di hadapannya. Berbeda dengan Aaliyah, Dul merespons rencana Maia itu juga dengan canda.

"Taarufnya digelar besok," ujar Dul seraya tersenyum dan membuat ibunya tertawa.

Video selanjutnya Maia merekam Dul dan Aaliyah yang sedang mengobrol di meja makan secara diam-diam dari balik lemari.

"Kita jodohin aja ya? Gimana pemirsa!!!" tulis Maia pada videonya itu.

Dul Jaelani dan Aaliyah Massaid dalam Instagram Story Maia Estianty.Instagram/Maia Estianty Dul Jaelani dan Aaliyah Massaid dalam Instagram Story Maia Estianty.
Tak lupa ia menuliskan nama akun Instagram Dul, Aaliyah, dan Reza Artamevia. "Perjodohan" itu kemudian diakhiri dengan video duet bareng Dul dan Aaliyah menyanyikan lagu dari band Coldplay berjudul "Yellow"".

"Dan akhirnya mereka duet bareng," tulis Maia.

Dul Jaelani dan Aaliyah Massaid dalam Instagram Story Maia Estianty.Instagram/Maia Estianty Dul Jaelani dan Aaliyah Massaid dalam Instagram Story Maia Estianty.
Baca juga: Dul Jaelani Butuh Waktu Panggil Irwan Mussry Daddy

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+