Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocoran Adegan dalam Serial Kingdom 2

Kompas.com - 05/03/2019, 11:17 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Editor

KOMPAS.com - Musim kedua dari seri Netflix orisinal Korea pertama, Kingdom, akan tayang pada akhir tahun ini. Sebelum Ju Ji-hoon beraksi lagi, Netflix memberi sedikit bocoran adegan Kingdom 2 lewat sejumlah foto.

Foto-foto yang dirilis pada Senin (4/3/2019) itu menunjukkan kawanan zombie yang tidak pernah tertidur. Mereka tampak berkumpul di bahwa sebuah tebing yang diterpa sinar matahari.

Salah satu adegan dalam Kingdom 2.Netflix Salah satu adegan dalam Kingdom 2.
Foto kedua menampilkan Pangeran Lee Chang (diperankan oleh Ju Ji-hoon) sang pahlawan dalam drama itu. Wajahnya tak terlihat, namun Lee Chang tampak memegang pedangnya dalam kegelapan.

Salah satu adegan dalam Kingdom 2.Netflix Salah satu adegan dalam Kingdom 2.
Baca juga: Kingdom Tayang Perdana Hari Ini

Ditayangkan perdana pada Januari 2019, serial ini telah menarik perhatian besar di Korea dan negara-negara Asia lainnya.

Salah satu yang menarik adalah kisahnya yang mengangkat perpaduan yang unik antara budaya Asia dan Barat, di mana tema zombie yang lebih populer di budaya Barat bertemu dengan keindahan latar dinasti Joseon yang berlangsung pada 1392 - 1897.

Kingdom 2 disutradarai oleh Kim Seong-hun dan masih akan dibintangi oleh Ju Ji-hoon, Bae Doo-na, dan Yu Seung-ryong.

Proses shooting musim keduanya sudah dimulai bulan lalu, namun belum ada tanggal pasti untuk penayangannya.

Baca juga: Mengenal 7 Karakter dalam Serial Kingdom

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com