KOMPAS.com - Aktor dan penyanyi asal Korea Selatan, Park Bo Gum, beberapa hari lalu tepatnya 9 Maret 2019 menggelar fan meeting atau jumpa penggemar di Singapura. Bo Gum disebut-sebut meninggalkan kesan mendalam bagi para penggemarnya di sana.
Apakah pemain drama Encounter itu juga bakal melakukan hal yang sama saat menemui penggemarnya di Indonesia lewat fan meeting pada 23 Maret 2019? Tampaknya begitu.
Sebab, Park Bo Gum sudah berjanji akan menyuguhkan banyak hal spesial dalam fan meeting yang akan berlangusng di The Kasablanka Hall, Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, nanti.
"Saya sudah mempersiapkan banyak hal menarik untuk acara ini," kata Bo Gum dalam video greeting-nya yang di-posting akun Instagram promotor Mecima Pro, @mecimapro, seperti dikutip Kompas.com, Senin (18/4/2019).
"Ayo membuat kenangan bersama pada tanggal 23 Maret 2019, di The Kasablanka Hall," tambahnya.
Baca juga: Tiket Fan Meeting Park Bo Gum di Jakarta Masih Tersedia
Sebelum menghabiskan malam minggu bersama Bo Gum, simak dulu beberapa momen tak terlupakan yang terjadi dalam 2019 Park Bo Gum Asia Tour in Singapore:
1. Game dan penggemar
Dilansir dari Hello Kpop, dalam fan meeting Park Bo Gum di Singapura, ada segmen permainan yang membutuhkan keterlibatan dari penggemar.
Di Negeri Singa itu, Bo Gum memilih tiga penggemar lewat undian untuk berpartisipasi dengannya dalam sebuah permainan.
Park Bo Gum dan para penggemar yang beruntung itu ditugaskan untuk memerankan kembali adegan-adegan terbaik dari drama terbarunya, Encounter.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.