Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Maudy Ayunda Bakal Bertemu Langsung dengan Keluarga Besar Ainun Habibie

Kompas.com - 04/04/2019, 18:46 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Maudy Ayunda mengatakan, bahwa ia akan menemui keluarga besar Hasri Ainun Besari untuk mendalami perannya sebagai istri Presiden Republik Indonesia ketiga, B. J Habibie itu dalam film Habibie & Ainun 3.

Hal itu dikatakan Maudy saat jumpa pers film Habibie & Ainun 3 di MD Place, Setiabudi, Jakarta Selatan, Kamis (4/4/2019).

"Jadi pastinya akan banyak preparation, aku akan bertemu langsung dengan keluarga besar Ibu Ainun termasuk Eyang (Habibie) juga pasti akan banyak ngobrol," kata Maudy.

"Tadi aja kita waktu ketemu sama Eyang, langsung diceritain banyak hal banget tentang Ibu Ainun," lanjutnya.

Baca juga: Maudy Ayunda Bangga Sekaligus Gugup Perankan Ainun Muda

Maudy bercerita, Ainun adalah sosok yang menginspirasi dirinya. Namun, Maudy enggan berbicara lebih lanjut tentang perannya itu.

"Sosok Ibu Ainun waktu pertama masuk kuliah fakultas kedokteran itu yang paling inspiratif menurut aku. Tapi kalau aku banyak ceritain nanti terlalu spoiler, jadi segitu dulu aja,"ujar Maudy.

Dalam film arahan sutrdara Hanung Bramantyo itu, Maudy akan memerankan Ainun pada masa muda.

Bintang film Perahu Kertas itu menganggap bahwa ini adalah sebuah tanggung jawab besar yang dia terima.

"Aku sih ngelihat ini sebagai tanggung jawab juga karena memang ceritanya sudah pernah keluar, ini cerita yang disayangi banyak orang," imbuhnya.

Baca juga: Maudy Ayunda Sudah Tak Galau Lagi Pilih Stanford atau Harvard

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com