Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Will Smith Deklarasi Jadi Penggemar BLACKPINK

Kompas.com - 21/04/2019, 10:21 WIB
Kistyarini

Editor

Sumber Soompi

KOMPAS.com - Pasangan artis peran Will Smith dan Jada Pinkett Smith kini menjadi Blinks alias penggemar girl group BLACKPINK.

Melalui sebuah unggahan di akun Instagram-nya, @willsmith, pemeran Genie dalam film Aladdin itu mengungkap bahwa mereka menjadi fans BLACKPINK setelah bertemu di Coachella.

Ia mengunggah swafotonya bersama Lisa, Jisoo, Rose, dan Jennie di belakang panggung Coachella.

"Bertemu BLACKPINK setelah saya turun panggung. Saya dan Jada ini resmi menjadi penggemar," tulis Smith di Instagram, Sabtu (20/4/2019).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Ran into @blackpinkofficial after I got off stage... Me & Jada are officially fans! Love that #pixel3 wide angle.

A post shared by Will Smith (@willsmith) on Apr 20, 2019 at 2:59pm PDT

Jisoo juga mengunggah foto BLACKPINK bersama Will Smith dan Jada Pinkett Smith di lokasi yang sama.

Baca juga: Trailer Terbaru Live-action Aladdin Perbaiki Citra Will Smith yang Tercoreng

Will Smith ternyata bukan orang baru bagi YG Entertainment, agensi yang menaungi BLACKPINK.Pada 2013 lalu, ia membawa putranya, Jaden, berkunjung ke kantor YG di Seoul.

Jaden Smith sering mengungkapkan kesukaannya pada musik K-pop. Ia juga menonton BLACKPINK di Coachella tahun ini.

Baca juga: Harry Styles Eks One Direction Terlihat Tonton Konser BLACKPINK di AS

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Soompi
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com