JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi dangdut Ayu Ting Ting keluar dari acara televisi Pesbukers menjadi salah satu berita yang menarik perhatian pembaca Entertainment Kompas.com.
Selain itu, ada pengakuan Raffi Ahmad yang akan istirahat sejenak karena ada benjolan di lehernya.
Vanessa Angle yang baru bebas dari penjara dan banjir tawaran pekerjaan juga menarik perhatian pembaca.
Berikut 5 rangkuman berita populer di Entertainment Kompas.com yang mungkin Anda lewatkan kemarin.
Adik penyanyi dangdut Ayu Ting Ting, Syifa, mengeluarkan pernyataan mengejutkan tentang hengkangnya Ayu dari acara televisi Pesbukers.
Lewat fitur tanya jawab di Insta Story akun Instagram-nya, @syifaasyifaa, Syifa menjawab seorang warganet yang ingin tahu penyebab Ayu tak lagi tampil di program tersebut.
Baca juga: Minta Maaf soal Postingan Sampah, Adik Ayu Ting Ting Berdalih
"Kenapa ka ayu keluar di acara pesbukers?" tanya seorang pengguna Instagram, seperti dikutip Kompas.com, Rabu (3/7/2019).
"Buat apa bertahan kalau hanya dianggap sampah," jawab Syifa.
Sontak pernyataannya itu mengebohkan publik. Instagram Story Syifa itu langsung menjadi viral di media sosial.
Selengkapnya, klik di sini.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.