Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Taring Wakili Indonesia di Festival Musik Metal Internasional Wacken Open Air Jerman

Kompas.com - 11/07/2019, 07:42 WIB
Andika Aditia,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Grup band metal asal Bandung, Taring, akan mewakili Indonesia untuk berkompetisi dalam festival musik metal terbesar Wacken Open Air atau W:O:A di Jerman, pada pada 29 Juli hingga 4 Agustus 2019 mendatang.

Taring berhasil melaju ke Jerman setelah ia memenangi kompetisi musik metal dalam negeri Wacken Metal Battle Indonesia (WMBI) 2019 setelah mengalahkan sepuluh finalis lainnya yang diselenggarakan di Dome Balerame Sabilulungan, Soreang, Bandung, pada 22 Juni 2019 lalu.

Wacken Metal Battle Indonesia (WMBI) merupakan wadah kompetisi band metal Indonesia yang diinisiasi DCDC Dreamworld, bekerjasama dengan ATAP Promotions dan The Metal Rebel.

Dari keterangan pers yang diterima Kompas.com, Rabu (10/7/2019), Taring bersama tim DCDC direncanakan berangkat menuju Wacken, Jerman, pada 29 Juli 2019.

Baca juga: Band Nu-metal Korn Bikin Video Parodi dari A Star Is Born

Taring dijadwalkan tampil di panggung W:O:A Metal Battle pada tanggal 31 juli 2019.

Perjalanan Taring hingga bisa mewakili Indonesia di ajang internasional tidaklah mudah, Taring bersaing dengan sebanyak 206 band dari 70 kota yang mengikuti W:O:A Metal Battle Indonesia 2019.

Dari 206 band tersebut, kandidat dikerucutkan menjadi 30 besar lalu 10 besar dan terpilihlah Taring sebagai pemenang.

Salah satu juri WMBI, Arian Seringai, menilai bahwa Taring layak dinobatkan sebagai juara WMBI 2019 dan mewakili Indonesia di Jerman karena memiliki potensi besar untuk tampil memukau di ajang W:O:A. 

"Ada syarat-syarat yang harus dipatuhi, selain bermain yang baik di atas panggung. Seperti aturan waktu tampil setiap band. Sekitar 20 menit. Sanggup tidak band mengatur waktu itu?" ucap Arian.

"Karena juri tentu sangat jeli, tidak boleh kurang atau lebih. Nah, ketika Taring tampil, semua juri memberi angka besar karena band ini seperti the whole package, genre metalnya kental, lengkap dan bagus. Selain itu, soal manajemen waktu mereka juga sangat teliti," sambung Arian Seringai.

Selain Arian, tahun ini dewan juri juga diisi oleh Man (Jasad), Arian13 (Seringai) dan Luuk Van Gestel (Doomstar Bookings, Belanda).

Sementara, seluruh proses W:O:A Metal Battle Indonesia 2019 dimonitor oleh tim Steering Committee, yaitu Eben (Burgerkill), Addy Gembel (Forgotten) dan Kimung.

Sementara Gebeg drummer Taring, merasa bangga mampu menjadi yang terbaik di ajang WMBI.

Gebeg dan rekan-rekannya sudah tak sabar tampil di W:O:A dan mengibarkan bendera Merah Putih di sana.

"Siapa yang enggak bahagia mendapat kesempatan hebat tampil di Wacken Open Air, festival musik ekstrim terbesar. Ini peluang besar sekaligus tantangan berat bagi kami," ucap Gebeg.

"Taring tidak akan berhenti sampai di sini saja, kemenangan ini berarti menjadi trigger kami terus menelurkan karya yang lebih baik lagi," sambungnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com