Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Intan Ratna Juwita: Ini Pengalaman Pertama Seumur Hidup Jualan Es Kelapa di Pinggir Jalan

Kompas.com - 03/05/2021, 10:24 WIB
Tri Susanto Setiawan

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Intan Ratna Juwita mau tidak mau harus berjuang mencari nafkah sendiri demi kebutuhan hidup.

Ia tidak malu berjualan es kelapa di pinggir jalan lantaran sudah tidak dinafkahi oleh suaminya, YouTuber Maell Lee.

“Ini pengalaman pertama dalam seumur hidup gue jualan kelapa muda di pinggir jalan, gila, gila,” kata Intan dikutip Kompas.com dalam YouTubenya, Minggu (2/5/2021).

Baca juga: Intan Ratna Juwita Tak Malu Berjualan Es Kelapa di Pinggir Jalan

Sebagai informasi, permohonan cerai Maell terhadap Intan telah gugur di Pengadilan Agama (PA) Pekanbaru. Belum diketahui apakah Maell kembali mengajukan permohonan cerai terhadap istrinya.

Intan yang kini masih berstatus istri dari Maell tak masalah mencari nafkah sendiri meski hatinya juga berat.

Toh, Intan percaya rezeki datang dari Sang Pencipta jika manusianya bersemangat menjemput rezeki.

Baca juga: Jualan Es Kelapa Muda, Intan Ratna Juwita: Aku Enggak Malu Kok

“Tapi enggak apa-apa, semangat karena suami kita sudah enggak mau ngasih nafkah lagi. Tapi statusnya belum resmi cerai,” ujar Intan.

Sementara itu, Intan saat ini hanya bisa pasrah terkait rumah tangganya dengan Maell.

Dia mengaku lelah dengan semua usaha yang telah dilakukannya, tetapi tidak membuahkan hasil.

Baca juga: Mengaku Tak Dinafkahi Maell Lee, Intan Ratna Juwita Jualan Es Kelapa

"Kalau sekarang sih aku ya, ya sudah. Sudah capek berjuang, semua sudah dilakukan dari ngemis-ngemis ke dia, ke temannya, kalau keluarganya, tapi enggak ada yang respons," ucap Intan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com