JAKARTA, KOMPAS.com - Wardah Maulina merupakan selebgram sekaligus penulis novel.
Ia sempat disorot karena mengizinkan suaminya, penyanyi Natta Reza jika ingin berpoligami.
Pernikahannya dengan Natta Reza juga melalui proses taaruf.
Berikut biodata Wardah Maulina.
Baca juga: 4 Fakta Wardah Maulina, Selebgram yang Izinkan Suami Poligami
Wardah Maulina menulis novel Kekasih Impian yang dirilis pada 15 Februari 2019.
Novel itu berisi tentang perjalanan cintanya dengan Natta dan menjadi best seller.
Pada Maret 2019, rumah produksi Falcon Pictures mengabarkan Kekasih Impian akan diadaptasi ke bentuk film.
Selain menjadi penulis, Wardah Maulina kini menjalankan bisnis ASI booster yang diklaim teruji klinis.
Baca juga: Novel Laris Kekasih Impian Karya Wardah Maulina Difilmkan
Wardah Maulina menikah dengan Natta Reza pada 2017. Menariknya pernikahan ini melalui proses taaruf.
Perkenalannya dengan Natta berawal dari Instagran.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.