Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dulu Diolok-olok, Sekarang Kate Winslet Jadi Tenar

Kompas.com - 25/03/2017, 21:30 WIB
Sintia Astarina

Penulis

Sumber EOnline

KOMPAS.com – Sebelum tenar seperti saat ini, artis peran Kate Winslet punya pengalaman diolok-olok saat di sekolah. Ia bercerita apabila dirinya pernah menjadi korban bullying oleh teman-temannya.

"Aku pernah diolok-olok di sekolah. Mereka memanggilku lapisan lemak. Mengggoda karena aku ingin berakting. Mengunciku di lemari. Menertawaiku," ujarnya, seperti ditulis oleh EOnline!.

Waktu itu, Winslet pun merasa ada yang kurang dari dirinya. Ia merasa dirinya tidaklah sempurna. Karenanya, ia memutuskan untuk memperbaiki diri dan tidak memedulikan apa perkataan temannya.

"Aku bangkit dari semua itu," katanya.

Pemeran Rose dalam film Titanic ini juga bercerita bahwa dirinya sering mengikuti audisi untuk drama sekolah. Meski tidak pernah mendapatkan peran yang bagus, seperti menjadi buaya atau peri yang jahat, ia tidak peduli.

"Aku tetap menyukainya. Aku menyukai akting. Aku tidak peduli seberapa besar atau kecil bagian yang kudapatkan. Aku selalu ingin menjadi lebih bagus lagi dan aku bertekad untuk terus belajar," kata pemilik nama lengkap Kate Elizabeth Winslet ini.

Ia pun berpesan supaya generasi sekarang bisa mengandalkan kemampuannya untuk mengguncang dunia.

"Anda bisa menjadi seseuatu dari mana saja dan Anda bisa melakukan apa saja. Percayalah," tegasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber EOnline
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com