JAKARTA, KOMPAS.com — Setelah proses talak disampaikan kepada istri pertamanya, Ninih Muthmainah yang biasa disapa Teh Ninih, dai kondang KH Abdullah Gymnastiar alias Aa Gym hanya bisa menyerahkan hari esoknya kepada Allah. Aa Gym juga tidak akan banyak bicara, terutama soal perceraiannya itu ke publik.
Jika benar, Aa Gym akan mengembalikan Teh Ninih ke orangtuanya usai jatuhnya talak dua itu. Hal itu disampaikan Ustaz Yusuf Mansyur, sahabat sekaligus murid Aa Gym, saat dimintai komentar soal kabar jatuhnya talak Aa Gym pada Teh Ninih. Meski berita perceraiannya itu ramai lagi di media massa, Aa Gym tidak kaget.
"Ustaz (Aa Gym) enggak kaget sih. Gemparnya kan sudah dari dulu," kata Yusuf Mansyur saat ditemui di lobi TVRI, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (5/1/2011). Meski rumah tangganya kembali jadi sorotan, Aa Gym seperti biasa tetap tenang. Tahun 2006 saat memutuskan berpoligami, Aa Gym juga tidak tampil atau berkomentar berlebihan.
"Aa Gym curhatnya ke Allah saja," ujar Yusuf yang lebih berhati-hati setiap kali ditanya soal kasus rumah tangga Aa Gym dan Teh Ninih itu. Yusuf menganggap Aa Gym sebagai guru agamanya. Apalagi beberapa tahun terakhir ini, Ponpes Daarul Quran yang dipimpin Yusuf menempati areal di Daarut Tauhid milik Aa Gym.
Yusuf masih berkomunikasi dengan Aa Gym lewat SMS atau BlackBerry Messenger (BBM) itu. Hanya dengan Aa Gym saja Yusuf berkomunikasi. Dengan Teh Ninih, Yusuf tidak pernah ngobrol.
"Dia (Teh Ninih) perempuan yang sangat menjaga kemuliaannya. Enggak mungkin (komunikasi langsung) sama saya," ujar Yusuf. "Tidak perlu statement ke siapa pun juga. Yang nyerahin ke bininya bukan ente (wartawan). Paling ke mertuanya, bukan ke masyarakat," kata Yusuf. (kin)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.