Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akhirnya Anak Sundari Soekotjo Ikuti Jejak Ibunya

Kompas.com - 03/10/2012, 08:59 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Setelah sempat dilarang ibunya untuk menyanyi, Putri Intan Permata Sari (21), yang dikenal dengan nama panggung Intan Soekotjo kini benar-benar menjadi penyanyi keroncong. Tak cukup tampil bersama dalam album sang ibu, Intan, demikian sapaan akrabnya, sudah menunjukkan kemampuan menyanyi di banyak kesempatan, misalnya Urban Jazz 2012 yang lalu.

"Bukan melarang, boleh menyanyi asal tidak melupakan sekolah dan jangan mendompleng nama ibu," ujar Sundari Soekotjo--sang ibu--beberapa waktu lalu. Menurut Intan, kuliahnya di London School of Public Relations Jakarta sudah masuk babak akhir. Jika tak ada halangan, kuliahnya akan selesai tahun depan.

Bakat Intan dalam menyanyi sudah kelihatan sejak kanak-kanak. Waktu itu, ia sudah minta ikut menyanyi. Keinginan tersebut terwujud saat dia berusia 10 tahun, bertepatan dengan Sundari membuat album 25 tahun berkarya sebagai penyanyi keroncong. "Itu untuk pertama kali Intan berduet dengan saya. Nyaris tak ada persiapan sebab keikutsertaannya mendadak, tetapi ia bisa menyanyi dengan baik," tutur Sundari.

Jalan menuju dunia hiburan terbuka bagi Intan, tinggal menunggu, akankah ia menjadi penyanyi profesional. Yang jelas, Intan memutuskan akan menjadi penyanyi keroncong, tetapi memiliki cengkok berbeda dengan ibunya. (TRI)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com