Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gitaris Didit Saad: Untung Caleg Stres Tak Terpilih

Kompas.com - 16/04/2014, 11:22 WIB
Irfan Maullana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Diberitakan, ada sejumlah calon anggota legislatif (caleg) mengalami stres karena tak berhasil anggota legislatif melalui Pemilihan Legislatif (Pileg) pada 9 April 2014.  Gitaris Didit Saad menilai, ada baiknya mereka tidak terpilih.

Menurut pemain gitar band Syaharani and Queenfireworks (ESQI:EF) tersebut, mereka mengalami stres karena terlalu berambisi.

"Itu implikasi karena dia terlalu ambisius ya. Ada keinginan, terlalu ambisi, tapi enggak kesampaian. Jadinya begitu," kata Didit di sela latihan bareng rekan-rekan ESQI:EF-nya di Studio Odesa, Kompleks Pertokoan Dharmawangsa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (15/4/2014).

Menurut Didit pula, mereka yang stres itu juga memiliki ada pamrih di balik usaha-usaha untuk memenangi suara dalam "pesta demokrasi" kali ini.

"Ada rasa enggak ikhlas. Kalau kerja enggak ikhlas, terus terlalu berharap, jadinya stres," tuturnya.

Orang-orang yang demikian, lanjut Didit, akan berbahaya seandainya menjadi anggota-anggota legislatif.

"Bisa-bisa nanti kalau terpilih malah korupsi," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau