Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Para Artis Hadiri "Flash Mob" Dukungan untuk Ahok-Djarot

Kompas.com - 08/01/2017, 20:13 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah artis pendukung pasangan calon gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat menghadiri kegiatan flash mob yang digelar di Cilandak Town Square (Citos), Cilandak Barat, Jakarta Selatan, Minggu (8/1/2017).

Mereka bergabung dengan ratusan warga yang mengikuti kegiatan tersebut. Beberapa artis yang datang adalah Roy Marten, Anna Marten, Gading Marten, Jajang C Noer, Debby Chintya Dewi dan sejumlah artis lainnya.

Para peserta flash mob menari diiringi lagu yang dipopulerkan mendiang Chrisye, "Hip Hip Hura". Lirik lagu itu diubah dengan kata-kata dukungan untuk pasangan Ahok-Djarot.

"Ini bentuk dukungan terhadap Pak Ahok dan Pak Djarot," ucap Sys NS

Sys NS mengatakan, warga dan para artis datang dan bergabung secara sukarela. Para peserta bahkan berkumpul sejak pukul 16.00 WIB. Padahal pengambilan gambar flash mob itu baru dimulai pada pukul 19.30 WIB.

Video dari kegiatan itu nantinya menjadi sebuah rekaman untuk mendukung kampanye pasangan bernomor urut 2 tersebut.

Dalam video tersebut, para artis mengungkapkan alasan mendukung pasangan Ahok-Djarot.

Selain para artis, tampak hadir Ketua Tim Pemenangan Ahok-Djarot, Prasetio Edi Marsudi, dan Ruhut Sitompul.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com