Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

EXO hingga Park Bo Gum Akan Meriahkan Puncak K-Content Expo 2017

Kompas.com - 29/08/2017, 12:02 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah pesohor dunia hiburan Korea Selatan akan memeriahkan puncak pameran konten kreatif Korea, K-Content Expo, pada 2 September 2017 mendatang. Mereka di antaranya adalah boyband EXO dan aktor ternama Korea Selatan, Park Bo Gum.

"Sebagai puncak acara, EXO, NCT 127, B.A.P. dan Park Bo Gum akan satu panggung diperhelatan KBS Music Bank in Jakarta," demikian keterangan tertulis dari Korea Creative Content Agency (Kocca) yang diterima kompas.com, Selasa (29/8/2017).

KBS Music Bank in Jakarta yang merupakan rangkaian K-Content Expo bakal berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Selain itu, berbagai konten kreatif juga bakal hadir dalam K-Content Expo 2017.

Ada lebih dari 40 perusahaan konten kreatif Korea sebagai eksibitor yang terbagi atas K-Pop, TV Content, Game, Animation & Character, Comic, dan Beauty. Manajemen artis K-Pop ternama di Korea, SM Entertainment, bakal turut andil di Pavilion K-Pop.

KBS Media dan CJ E&M juga menjadi eksibitor yang nantinya menyajikan program drama unggulan di Pavilion TV Contents.

Tak cuma dari Negeri Ginseng, Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Asosiasi Game Indonesia (AGI) dan Asosiasi Industri Animasi dan Konten Indonesia (AINAKI) bakal turut serta di Pavilion Indonesia.

Setiap pavilion konten nantinya memberi suguhan seru lewat berbagai game, VR, dan demo produk. Ada pula final kompetisi K-Pop World Festival.

K-Content Expo 2017 digelar di Hall C JIExpo Kemayoran mulai pukul 10.00 hingga 18.00 WIB. Pembukaan dilaksanakan pasa Sabtu (2/8/2017) pukul 16.00 dan dihadiri oleh Kepala Bekraf Triawan Munaf, Petinggi Kocca, dan Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia Cho Tae Young.

Sebagai informasi, K-Content Expo 2017 merupakan kerja sama Kementerian Budaya, Olahraga, dan Pariwisata Republik Korea; Kementerian Perdagangan, Industri, dan Teknologi Republik Korea; dan Bekraf. Acara ini diselenggarakan oleh Kocca dan Korea International Trade Association (KITA).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com