Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Maher Zain: Indonesia Itu Spesial Bagiku

Kompas.com - 28/10/2017, 15:39 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

Vokalis Maher Zain saat menggelar jumpa pers peluncuran album barunya berjudul One di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (11/8/2016).KOMPAS.com/Dian Reinis Kumampung Vokalis Maher Zain saat menggelar jumpa pers peluncuran album barunya berjudul One di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (11/8/2016).
JAKARTA, KOMPAS.com -- Penyanyi asal Lebanon, Maher Zain, menyebut bahwa Indonesia adalah negara yang istimewa sekaligus penting baginya.

"Indonesia penting bagiku, karierku," ujar Maher Zain saat menjawab pertanyaan kompas.com lewat video rekaman wawancara eksklusif dari Singapura, Sabtu (28/10/2017).

Sebab, ia punya banyak sekali penggemar di Indonesia dan pelantun "Medina" ini merasa orang-orang Indonesia begitu menghargai dan sangat menyukai musiknya

"Indonesia spesial bagiku karena saya sudah ke sana beberapa kali. Setiap saya ke sana orang-orang menyambut saya seperti rumahku sendiri," kata Maher.

[Baca juga : Maher Zain Hadir dengan Lima Lagu Religi Berbahasa Indonesia]

Satu hal yang sangat ia suka dari Indonesia, seperti halnya dengan negara-negara Asia Tenggara lainnya, adalah warganya yang sangat sopan.

"Saya pernah mengatakan ini. Saya sering melancong dan saya lihat bahwa tiap kali saya kembali ke Indonesia, Malaysia dan Singapura, mereka begitu sopan," ujar Maher.

"Saya bertanya kenapa semua orang sangat sopan di sini? Katanya mungkin karena didikan orangtua di negara-negara itu untuk memperlakukan orang seperti kau ingin diperlakukan. Ini sangat inspiratif dan membuatku senang bahwa ada orang-orang seperti itu. Saya sangat ingin kembali ke Indonesia," sambungnya.

[Baca juga : Maher Zain Hadir dengan Lima Lagu Religi Berbahasa Indonesia]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com